KBI Usamah Belajar Mengenal Olahan Susu Sapi
Pada puncak tema makanan dan minuman, siswa-siswi KBI Usamah diajak berkunjung ke Cafe Sujoe (Café Susu Maju) yang terletak di Jalan Werkudoro 213, Tegal Timur. Kegiatan tersebut berlangsung pada hari Rabu (09/10/2019) dari pukul 08.00 hingga pukul 10.00 wib.
Siswa-siswi yang berjumlah 30 anak mengikuti kegiatan dengan didampingi para ustadzah KBI Usamah. Ustadzah Wiwi Winarni menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk mengenalkan ragam minuman karunia Allah, mengenalkan ragam minuman & makanan yg dihasilkan dari susu sapid an memotivasi anak agar suka minum susu sapi.
Rangkaian acara berjalan dengan lancar, dan siswa-siswi antusias mengikutinya. Kegiatan diawali dengan berdoa & mengulang hafalan Quran (murojaah) bersama. Ustadzah Wiwi memandu dengan mengenalkan ragam minuman karunia Allah, ragam minuman & makanan yang dihasilkan dari susu sapi.
Kak Aci dari Kampung Dongeng Tegal turut memeriahkan acar puncak tema dengan membawakan dongeng tentang anak yang suka minum sisi sapi. Acara diakhiri dengan minum es krim yang dicampur dengan susu sapi bersama-sama. Siswa-siswi sangat senang menikmati es krim tersebut.
“Alhamdulillah, saya senang menerima kedatangan anak-anak Usamah yang ceria dan senang mengikuti kegiatan belajar di Café Sujoe, semoga anak-anak mendapat pengalaman belajar yang menyenangkan,” ungkap Ibu Mamuroh, pemilik café sekaligus istri dari Ustad Amiruddin, Lc. anggota DPRD Kota Tegal.