Uncategorized

Sekretaris Kwarcab Kota Tegal Melepas Kontingen Kemwil VIII Pramuka SIT Usamah

Dalam rangka agenda Kemah Ukhuwah Wilayah (Kemwil) VIII Satuan Komunitas (SAKO) Pramuka SIT Jawa Tengah, Pramuka SIT Usamah menggelar upacara pelepasan kontingennya pada Jum’at (1/11). Agenda yang akan diikuti berbagai Kontingen Sekolah Islam Terpadu (SIT) se Jawa Tengah tersebut digelar pada 4 – 8 November 2019 berlokasi di Taman Wisata Ndayu Park, Sragen, Jawa Tengah.

Pramuka SIT Usamah yang diikuti oleh kontingen SDIT dan Ponpes SMPIT Usamah Kota Tegal telah menyiapkan berbagai pelatihan dalam rangka mensukseskan agenda tersebut dan berharap dapat membawa nama baik sekolah dan Kota Tegal.

Bertindak sebagai Pembina Upacara Kak Agung Santiaji, SIP., MM. selaku Sekretaris Kwarcab Gerakan Pramuka Kota Tegal mewakili Ketua Kwarcab Kota Tegal Kak Muhamad Jumadi, ST., MM. Dalam sambutannya beliau menyampaikan, “Satuan komunitas agar berpartisipasi aktif dalam kegiatan kepramukaan. Banyak hal yang dapat dipelajari dari kegiatan kepramukaan yaitu aspek kognitif dan keterampilan. Di dalam kegiatan kepramukaan, keterampilan dikenal dengan istilah scouting skill meliputi tali temali, menganalisis peta medan, membaca kompas, dan sebagainya.” Upacara ditutup dengan Pelepasan Kontingen oleh Kak Agung Santiaji, SIP., MM. selaku pembina Pramuka.

Please follow and like us:
Pin Share

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

× Assalamu'alaikum. ada yang bisa kami bantu?