Siswa SDIT Usamah mengikuti CampUs dan Pesta Siaga
Siswa kelas V dan VI SDIT Usamah Kota Tegal melaksanakan CampUs atau perkemahan tunas muda pada Jum’at dan Sabtu, 6-7 September 2024. CampUs dilaksanakan di Bumi Perkemahan Pantai Alam Indah (Bumper PAI) Kota Tegal. Terdapat 10 regu penggalang putra dan 10 penggalang putri yang mengikuti kegiatan ini.
Acara diawali dengan upacara pembukaan. Dalam laporannya, Ubaidilah Naufal Hanif. selaku Koordinator kegiatan menyampaikan tema yang diusung pada CampUs tahun ini adalah ‘Mewujudkan Pramuka Berjiwa Patriotisme dan Berkarakter Islami Menuju Indonesia Emas’.
Selesai upacara, para peserta CampUs mulai mendirikan tenda. Setiap regu menghias tenda sedemikian rupa untuk nantinya dinilai oleh para juri lomba. Peserta juga mendapatkan materi Kemaritiman yang disampaikan oleh Pengatur II/D Riyanto dan Sertu Jas M.Sanari dari TNI AL.
Setelah ishoma, peserta mengikuti lomba-lomba yang diselenggarakan oleh panitia. Lomba yang bisa diikuti antara lain lomba scouting chef dengan bahan dasar tahu, Lomba Cerdas Cermat (LCC), lomba pionering, lomba menggambar dan mewarnai dan estafet bola.
Setelah sholat isya, peserta mengikuti kegiatan api unggun. 10 penggalang menyalakan api secara estafet dengan membacakan Dasa Darma Pramuka, kemudian menyalakan api unggun bersama-sama. Berikutnya, seluruh peserta menuju pendopo untuk mengikuti haflah atau pentas seni. Beberapa kreasi yang ditampilkan antara lain tari daerah, parodi iklan, gerak dan lagu, drama islami, serta perkusi.
Sabtu dini hari, para peserta penggalang melaksanakan sholat malam atau Qiyamul Lail. Kegiatan dilanjutkan dengan pelantikan penggalang dan sholat subuh berjamaah di area bumper. Setelah sarapan dan membersihkan diri, mereka mengikuti kegiatan wide game. Ada 6 pos yang harus dilewati, yaitu pos semaphore, Peraturan Baris Berbaris (PBB), pengetahuan umum, pos keagamaan, panca indra, dan pos ketangkasan.
Bedol tenda dilaksanakan siang hari setelah ishoma, dilanjutkan dengan upacara penutupan. Dari seluruh kegiatan yang diikuti peserta, panitia mengakumulasikan perolehan nilai tiap regu. Para juara diumumkan setelah pelaksanaan upacara.
Selain CampUs bagi penggalang, SDIT Usamah Kota Tegal juga mengadakan Pesta Siaga bagi siswa kelas III dan IV. Pesta siaga dilaksanakan pada hari Jum’at (6/9) di lokasi yang sama dengan CampUs. Peserta siaga mengikuti wide game dengan melewati 8 taman, yaitu taman agama, taman pengetahuan pramuka, taman kesenian daerah, taman obat tradional, taman bumbung kemanusiaan, taman tali temali, taman seragam, taman PBB.
Berbeda dengan penggalang yang bermalam di bumper, peserta siaga hanya mengikuti kegiatan sampai siang setelah wide game. “Harapannya dengan kegiatan pesta siaga Pramuka SIT USAMAH ini ananda bergembira, membiasakan diri dalam mengerjakan tugas dan tantangan, dilakukan dengan senang dan gembira. Menumbuhkan Kreatifitas, meningkatkan semangat berkreasi dan mandiri, tidak bergantung kepada orang lain. Menjadi lebih bersahabat, menjalin persahabatan, kebersamaan dan semangat persatuan diantara sesama anggota siaga Pramuka SIT USAMAH.,” tutur Novi Andrianto, S.Pd. selaku penanggung jawab kegiatan.