Siswa SDIT Usamah mengikuti Latihan Dasar Kepemimpinan (LDK)
Sabtu, 25 Januari 2020, siswa
siswi SDIT Usamah mengikuti Latihan Dasar Kepemimpinan (LDK) di Koramil Tegal Timur. Menurut Teguh Casrito, S.Pd. selaku tim kesiswaan SDIT Usamah, kegiatan ini dilakukan untuk membentuk jiwa nasionalisme para siswa, menumbuhkan semangat dalam menjaga kedaulatan NKRI, serta selalu bersemangat dalam melakukan kebaikan.
Meskipun dilakukan sejak jam 7 pagi hingga 11 siang, sejumlah 30 siswa dari kelas 4, 5 dan 6 menjalani latihan dengan antusias dan termotivasi. Dimulai dengan berjalan kaki dari sekolah menuju koramil, kemudian melakukan senam bersama. Para siswa juga dibekali materi wawasan kebangsaan dan bela negara dari komandan koramil, yaitu Bapak Sutrisno. Beliau menyampaikan bahwa “Nasib sebuah bangsa dan negara berada di tangan generasi penerusnya, dengan mencintai tanah airnya”.
Anak-anak melanjutkan perjalanan menuju GOR Wisanggeni, di sana mereka mengikuti beberapa game di antaranya permainan untuk melatih kerjasama, komunikasi efektif, dan studi kasus. Dari serangkaian latihan yang dilakukan, mereka belajar memupuk kebersamaan dan persatuan. Siswa juga bisa semakin bangga menjadi anak Indonesia, berusaha memberikan yang terbaik untuk bangsanya dengan semangat belajar dan kerja keras. Mereka bisa menjadi teladan yang baik dan ikut berperan dalam proses pendidikan karakter di sekolah.