At-TarbawiBaitulqur'an Ukhuwah (BAQU)Dakwah & Sosial

YRU Menerima Wakaf Bangunan Baitulqur’an

Yayasan Ribathul Ukhuwah mendapatkan amanah wakaf bangunan Baitulqur’an Ukhuwah dari keluarga besar Alm. H. Ahmad Sholeh. Bangunan Baitulqur’an Ukhuwah yang berlantai 2 seluas 554m² yang berlokasi di Jalan Waringin RT.RW 02/04 Kelurahan Mintaragen Kec. Tegal Timur akan digunakan sebagai sarana belajar untuk Baitulqur’an Ukhuwah, MDTA Usamah bin Zaid, Panti Asuhan Rumah Juara, dan Pesantren Lansia Rumah Bahagia. Gedung Baitulqur’an tersebut mulai dibangun sejak 14 Juli 2022 dan selesai pada bulan 15 Januari 2023

Serah terima wakaf bangunan secara simbolis dilaksanakan pada hari Sabtu (25/02/2023) di Gedung Baitulqur’an Ukhuwah, dihadiri oleh keluarga besar alm. H. Ahmad Sholeh yang berjumlah kurang lebih 60 orang, segenap dewan pengurus yayasan Ribathul Ukhuwah, Kepala unit SIT Usamah Kota Tegal dan aparat pemerintah setempat. Acara berlangsung dengan khidmat diikuti hadirin yang kurang lebih berjumlah 80 orang.

“Kami sangat bangga dan bersyukur karena Alm. Hj. Sufyan yang telah mewakafkan bangunan megah ini untuk dapat dimanfaatkan bagi kegiatan keagaaman dan sosial. Alhamdulillah semoga menjadi amal sholeh yang akan mengalirkan pahala untuk keluarga besar kami, khusunya Alm. H. Ahmad sholeh dan Alm H. Sufyan,” ungkap H. Komarudin, sebagai perwakilan keluarga Bapak H. Komarudin yang datang langsung dari Surabaya.

“Kami sampaikan rasa syukur pada Allah SWT dan terima kasih yang sebanyak-banyaknya pada keluarga muwakif yang telah memberikan kepercayaan pada YRU untuk mengelola wakaf bangunan, yang insyaAllah akan kami manfaatkan untuk sarana bagi pesantren lansia, panti asuhan. Alhamdulillah saat ini sudah berjalan operasional Baitulqur’an Ukhuwah dan MDTA yang telah mendapatkan IJOP dari Kankemenag,” jelas Maskuri, Ketua Yayasan Ribathul Ukhuwah.

Penandatanganan surat serah terima wakaf bangunan di wakili oleh                                                                                    Ibu  Hj. Komariyah, istri Alm. H. Sufyan dan Ustadz Maskuri,S.Pd. dari Yayasan Ribathul Ukhuwah disaksikan oleh Ustadz Darni (Dewan Pengalaman YRU), Ibu Hj. Mariyati (perwakilan keluarga muwakif) dan H. Muchtar (imam mushola Baiturrahman, Waringin).

Isak tangis keharuan beberapa keluarga muwakif mewarnai akhir penyerahan wakaf gedung. Keluarga muwakif merasa lega dan bersyukur karena dapat menunaikan amanah untuk mewakafkan bangunan Baitulqur’an Ukhuwah.Agenda serah terima ini sekaligus menjadi ajang reuni dan silaturahim keluarga besar Alm. H. Ahmad Sholeh yang berasal dari Tegal, Brebes, Cirebon, Surabaya, dan Bogor.

Please follow and like us:
Pin Share

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

× Assalamu'alaikum. ada yang bisa kami bantu?